Friday, June 3, 2011

Steak Tofu

Cara Pembuatan Steak Tofu
• Lumuri potongan tahu dengan Bumbu hingga rata. Diamkan selama 30 menit
• Panaskan mentega di wajan datar hingga leleh. Masukkan tahu sepotong demi sepotong berikut perendamnya.
• Kecilkan api, masak hingga satu sisinya kecokelatan. Balik, masak hingga sisi yang lain kecokelatan. Angkat.
• Taruh di piring saji. Taburi daun bawang. Sajikan hangat.

Rahasia Resep :

Untuk 4 orang
Bahan:
  • 4 potong 100 gram tahu sutera, tiriskan
  • 2 sdm mentega
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
Bumbu, aduk rata:
  • 1 sdm saus LP/BBQ
  • 1 sdm saus hoisin
  • 2 sdm kecap Jepang
  • 1 siung bawang putih, parut
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 sdt air jeruk nipis
  • 1 sdt garam
Tofu alias tahu juga enak diolah menjadi steak. Tentu saja harus tahu sutera yang bagus mutunya. Cukup direndam bumbu dan dimatangkan perlahan. Rasa gurih tahu dan pekatnya bumbu membuat steak ini tak kalah enak dengan steak daging.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...